Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026

DetikPulsa – Hero Mobile Legends Terbaru, Mari menyambut tahun 2026 dengan target rank yang lebih tinggi. Salah satu caranya adalah memahami kondisi meta terkini lewat tier list hero MLBB Januari 2026 berikut ini.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Gatotkaca – Tide Perserver skin

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026

Memasuki Januari 2026, Mobile Legends: Bang-Bang masih berada di Season 39 yang dimulai sejak Desember 2025. Meski belum berganti musim, dinamika permainan terus bergerak seiring hadirnya pembaruan.

Sebelumnya, tier list hero MLBB sempat dirilis menjelang awal Season 39. Namun dalam perjalanannya, sudah ada dua patch yang meluncur, yakni patch 2.1.40 dan 2.1.40a, yang membawa sejumlah penyesuaian di Land of Dawn.

Selain perubahan dari patch, tren permainan di kalangan pemain juga ikut memengaruhi penilaian terhadap hero. Kombinasi buff, nerf, serta adaptasi strategi membuat efektivitas hero bisa berubah dalam waktu singkat.

Karena itu, susunan tier list hero MLBB Januari 2026 tentu tidak sepenuhnya sama dengan edisi sebelumnya. Daftar ini dapat dijadikan acuan untuk menentukan pilihan hero dan strategi saat push rank.

Simak pembahasan lengkap tier list hero MLBB Januari 2026 berikut ini untuk semua role.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Kalea – Surging Wave

Tier List Hero MLBB Januari 2026 Role Roamer

Setelah sempat didominasi oleh hero healer, role roamer di Januari 2026 kembali dikuasai oleh hero-hero dengan ketahanan tinggi.

Menyesuaikan arah meta dan kebutuhan tim, roamer saat ini dituntut mampu mengganggu pergerakan lawan, menyerap damage, serta menyediakan crowd control meski tidak terlalu banyak.

Berikut tier list hero MLBB Januari 2026 untuk role roamer:

  • Pick or Ban: Gatotkaca, Kalea
  • SS: Chou, Grock
  • S: Hilda, Hylos, Tigreal, Khaleed
  • A: Kaja, Chip, Badang
  • B: Mathilda, Franco, Helcurt

Gatotkaca dan Grock menjadi contoh roamer yang sangat ideal karena mampu menekan lawan sambil tetap bertahan di garis depan. Hero seperti Hilda, Hylos, dan Khaleed juga menawarkan kombinasi serupa, ditambah kemampuan crowd control yang berguna dalam team fight.

Kalea dan Chou hadir dengan gaya berbeda. Keduanya unggul dalam mengganggu posisi lawan dan melakukan pick off melalui mekanisme “culik”, yang sangat efektif untuk menciptakan keunggulan jumlah saat war.

Sementara itu, Gloo dan Angela yang sebelumnya berada di posisi atas kini bergeser. Gloo lebih optimal dimainkan di exp lane, sedangkan Angela dinilai lebih cocok mengisi mid lane dalam meta saat ini.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Lancelot – Guardian of the Shrine

Tier List Hero MLBB Januari 2026 Role Jungler

Perubahan pada role jungler tidak terlalu signifikan di Januari 2026. Hero-hero teratas masih didominasi oleh mereka yang memiliki mobilitas tinggi atau daya tahan kuat.

Kedua tipe tersebut sama-sama unggul dalam kecepatan farming dan rotasi. Perbedaannya terletak pada timing masuk ke team fight.

Berikut tier list hero MLBB Januari 2026 untuk role jungler:

  • Pick or Ban: Yi Shun Shin, Lancelot, Fanny, Baxia
  • SS: Hayabusa, Joy, Fredrinn
  • S: Guinevere, Akai, Nolan
  • A: Suyou, Barats
  • B: Ling, Leomord

Yi Shun Shin dan Lancelot masih menjadi pilihan prioritas berkat damage besar dan mobilitas tinggi. Fanny juga tetap relevan karena menawarkan tekanan serupa, terutama di tangan pemain berpengalaman.

Di sisi lain, Baxia, Fredrinn, Guinevere, dan Akai menunjukkan performa konsisten. Hal ini menegaskan bahwa jungler bertipe tank atau fighter masih sangat layak digunakan sepanjang 2026.

Jika memilih assassin dengan mobilitas tinggi, pemain perlu menahan diri dan masuk war sebagai eksekutor. Sebaliknya, jungler tebal bisa langsung membuka pertarungan dan memimpin team fight sejak awal.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Zhuxin – Emberwisp Mystic

Tier List Hero MLBB Januari 2026 Role Midlaner

Midlaner tetap memegang peran penting dalam mengontrol area tengah. Namun, kemampuan laning saja tidak lagi cukup untuk menjadi prioritas utama.

Kontribusi dalam team fight menjadi faktor penentu. Hero dengan damage area besar atau crowd control yang mengganggu kini lebih diunggulkan.

Berikut tier list hero MLBB Januari 2026 untuk role midlaner:

  • Pick or Ban: Zhuxin, Kimmy, Yve
  • SS: Pharsa, Lunox
  • S: Angela, Valentina
  • A: Luo Yi, Kagura
  • B: Nana, Wu Zetian, Selena

Meski mengalami penyesuaian, Zhuxin masih berada di jajaran teratas karena kemampuannya mengacaukan formasi lawan dalam team fight. Hingga saat ini, hanya Yve yang memiliki karakteristik mendekati.

Kimmy, Pharsa, dan Lunox menjadi pilihan midlaner dengan tekanan damage tinggi. Ketiganya mampu mendominasi jalannya pertandingan sejak early hingga mid game. Sementara itu, Angela dan Valentina lebih bersifat situasional, bergantung pada komposisi tim dan lawan.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Yuzhong – Blood Serpent

Tier List Hero MLBB Januari 2026 Role Explaner

Di Januari 2026, explaner kembali dituntut memiliki sustain kuat. Peran utama mereka adalah menjaga lane sambil aktif melakukan rotasi untuk mendukung team fight.

Pendekatan ini sedikit berbeda dibandingkan tren sebelumnya, di mana explaner sempat diarahkan menjadi sumber damage utama.

Berikut tier list hero MLBB Januari 2026 untuk role explaner:

  • Pick or Ban: Lapu-Lapu, Yuzhong, Gloo
  • SS: Alice, Arlott
  • S: Sora, Uranus
  • A: Phoveus
  • B: Thamuz, Terizla

Hero explaner di tier atas tidak hanya unggul dalam bertahan. Lapu-Lapu, Yuzhong, dan Gloo memiliki damage yang cukup mengganggu serta kemampuan menerobos backline lawan.

Alice, Arlott, dan Sora menawarkan gaya permainan serupa, namun efektivitasnya masih sedikit di bawah hero prioritas teratas dalam meta saat ini.

Tier List Hero MLBB Januari 2026 Role Goldlaner

Gold lane tetap berfokus pada akumulasi gold secepat mungkin. Mengamankan minion dan menyelesaikan item menjadi kunci, sehingga marksman kembali menjadi pilihan utama.

Meski demikian, penggunaan fighter di gold lane masih memungkinkan, terutama untuk strategi menekan lane dan memperkuat team fight. Namun, prioritas utamanya kini sudah kembali ke marksman.

Berikut tier list hero MLBB Januari 2026 untuk role goldlaner:

  • Pick or Ban: Claude
  • SS: Granger, Harith
  • S: Cici, Ruby, Xborg
  • A: Esmeralda, Karrie
  • B: Bruno, Cici, Moskov

Penyesuaian item gold lane, termasuk Demon Hunter Sword, membuat Claude dan beberapa marksman lain naik daun di tier list kali ini.

Cici, Ruby, dan Xborg tetap menjadi opsi menarik, terutama dalam komposisi tertentu. Fleksibilitas strategi masih terbuka lebar, tergantung gaya bermain dan kebutuhan tim.

Itulah pembahasan lengkap tier list hero MLBB Januari 2026. Gunakan daftar ini sebagai referensi, sesuaikan dengan gaya bermain kalian, dan terus eksplorasi strategi terbaik untuk memaksimalkan push rank di awal tahun ini.

Tier List Hero Mobile Legends Terbaru Januari 2026
Claude – Cosmic Blaze
Share: