DetikPulsa – Hotel Mewah Baru Terbaik, Dunia perhotelan global setiap tahun terus bersaing menghadirkan akomodasi terbaik demi memenuhi ekspektasi para tamu. Beragam pendekatan dilakukan, mulai dari menyuguhkan kemewahan, fasilitas lengkap, kenyamanan maksimal, hingga panorama memikat.

12 Hotel Mewah Baru Terbaik Segera Buka di 2026
Tak mengherankan jika hotel-hotel baru dengan konsep dan karakter unik kian bermunculan di berbagai belahan dunia.
Namun, kualitas sebuah hotel tidak semata dinilai dari jumlah kamar, tarif, atau tampilan fisik bangunannya. Faktor lain seperti standar pelayanan, kelengkapan fasilitas, serta lokasi strategis turut menjadi penentu. Di sisi lain, preferensi pribadi tamu juga kerap memengaruhi penilaian terhadap sebuah penginapan.
Berbicara tentang hotel terbaik, World’s 50 Best yang kerap dijadikan referensi oleh wisatawan internasional baru saja merilis daftar hotel yang dijadwalkan beroperasi sepanjang tahun 2026.
Menariknya, platform tersebut menyebut deretan hotel ini sebagai pembukaan paling mewah, atraktif, dan mengesankan pada tahun tersebut, sehingga dinilai layak untuk dinantikan.

Seperti dilaporkan Time Out, salah satu yang paling mencuri perhatian adalah Hotel Amanvari di Meksiko. Properti ini menghadirkan koleksi vila modern yang membentang di sepanjang Laut Cortes, kawasan Baja California.
dirancang menyatu dengan alam sekitar, mengusung desain kontemporer bernuansa warna tanah. Selain memadukan banyak elemen kayu, bangunan vila juga dilengkapi dinding kaca yang memungkinkan tamu menikmati pemandangan laut secara leluasa.
Di Uganda, pembukaan Kulu Ora Lodge by Wildplaces Africa turut menjadi kabar menggembirakan, khususnya bagi pencinta alam. Penginapan ini berada di kawasan Taman Nasional Air Terjun Murchison, salah satu destinasi alam paling ikonik di negara tersebut.
Dijadwalkan mulai beroperasi pada awal tahun, Kulu Ora Lodge menawarkan 11 canvas suites berupa tenda mewah yang dilengkapi bak mandi serta kolam renang pribadi di setiap unitnya.

Sementara itu di Eropa, kehadiran The Park Gstaad menarik perhatian publik Swiss. Hotel ini menampilkan pondok bergaya klasik yang dipadukan dengan fasilitas spa dan kolam renang, hasil rebranding yang dilakukan oleh Four Seasons.
World’s 50 Best bahkan menyebut properti ini berpotensi menjadi hotel bintang lima pertama di kawasan ski Gstaad yang terkenal tersebut.
Berikut daftar hotel terbaik yang dijadwalkan buka pada 2026 dan dinilai patut dinantikan menurut World’s 50 Best.
1. Cambridge House Auberge Collections Resort, London, Inggris
2. Six Senses Milan, Italia
3. The Park Gstaad, Four Seasons Hotel, Swiss
4. Na Praia, Comporta, Portugal
5. Anantara Kafue River Tented Camp, Taman Nasional Kafue, Zambia
6. Kulu Ora Lodge by WildPlaces Africa, Taman Nasional Air Terjun Murchison
7. Fregate Island Private, Seychelles
8. The Langham, Bangkok, Thailand
9. Capella Kyoto, Jepang
10. Amanvari, East Cape, Baja California, Meksiko
11. Rosewood Shenzhen, China
12. Bulgari Resort Ranfushi, Maladewa







